PENGARUH RITMIS PADA GENRE PROGRESSIVE ROCK TERHADAP AKSI PANGGUNG: STUDI KASUS PADA PEMAIN BASS

Rajasa Satria Tama, Agoeng Prasetyo, Mardian Bagus Prakosa

Abstract


Tujuan dari penelitian ini adalah memahami hubungan ritme dan aksi panggung seorang bassis pada genre musik progressive rock. Pada umumnya aksi panggung merupakan aspek visual yang sangat diperhatikan dalam dunia pertunjukkan, bahkan aksi panggung ini menjadi bagian dari karakteristik musisi itu sendiri. Penelitian ini akan membahas lebih mendalam hal-hal yang berkaitan dengan respon seorang bassis progressive rock terhadap ritme musik yang dibawakannya ketika berada di atas panggung, dengan menggunakan metode kualitatif. Penulis melakukan wawancara dengan beberapa narasumber yang berpengalaman dan kompeten dibidang musik, melakukan observasi melalui media audio dan audiovisual, serta membaca berbagai artikel, buku, jurnal maupun media online sebagai referensi tambahan yang menguatkan. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa aksi panggung pemain bass berhubungan dengan ritme. Pola-pola ritme ini direspon oleh tubuh dan menghasilkan gerakan mikro maupun makro yang berhubungan dengan aspek visual pada suatu pertunjukkan. Tingkat kesesuaian antara ritme dan aksi panggung mempengaruhi persepsi penonton terhadap makna lagu. Pola ritme yang kompleks pada progressive rock membuat pemain bass tidak banyak bergerak, hanya ekspresi dan gerak tubuh yang selaras dengan ritme yang menjadi aksi panggungnya. Kesimpulan dari penelitian ini adalah bahwa ritme sangat mempengaruhi aksi panggung seorang pemain bass progressive rock. Pemain bass tidak bergerak sesukanya, tetapi bergerak karena mengikuti ritme musik sesuai pola ritme dari komposisinya. Respon pemain bass terhadap musik pada akhirnya memperjelas makna lagu, sehingga mengena pada emosi penonton.

Full Text:

PDF

References


Arikunto, S. (2002). Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek. Jakarta: PT Rineka Cipta.

Aroso, N. (2020). "The Role of Movement and Gesture in Communicating Music Expressiveness to An Audience: An Experiment on Dynamics Perception After A Contemporary Percussion Performance''. Convergencias.

Aryutkina, A. (2020). "Communicative Component of Professional Competence of a Musician-Performer". Vestnik of Samara University.

Burger, B., Saarikallio, S., & Luck, G. (2013). "Relationships Between Perceived Emotions in Music and Music Induced Movement". University of California Press.

Coorevits, E., Maes, P. J., Six, J., & Marc, L. (2020). "The Influence of Performing Gesture Type on Interpersonal Musical Timing and The Role of Visual Contact and Tempo". Elsevier B.V.

Dahl, S., & Friberg, A. (2007). "Visual Perception of Expressiveness in Musician's Body Movements". University of California Press.

Lustiono, D. R. (2020). "Alasan Mengapa Bass Adalah Instrumen Penting Dalam Sebuah Grup Band". mojok.co.

MacRitchie, J., Buck, B., & Bailey, N. (2013). "Inferring Musical Structure Through Bodily Gestures". Sage Publishing.

Melancon, J., & Carpenter, A. (2015). "Is Progressive Rock Progressive? YES and Pink Floyd as Counterpoint to Adorno". Routledge.

Miller, H. (2017). Apresiasi Musik. Terjemahan Sunarto. Yogyakarta: Thafa Media.

Mistahuddin, & Hasan, I. (2014). Analisis Data Penelitian Dengan Statistik. Jakarta: PT Bumi Aksara.

Moleong, L. (2000). Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.

Pradesha, N. T. (2015). "Hal Penting Dibalik Gaya "Cool" Pemain Bass". cnnindonesia.com.

Rahardjo, M. (2010). "Triangulasi Dalam Penelitian Kualitatif". uin-malang.ac.id.

Rink, J. (2002). Musical Performance: A Guide to Understanding. Cambridge University Press.

Senn, O., Bechtold, T., & Rose, D. (2020). "Experience of Groove Questionnaire". University of California Press.

Sugiyono. (2008). Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif dan R & D. Bandung: PT Alfabeta.

Porcupine Tree – The Sound of Muzak (Porcupine - Tree The Sound Of Muzak - Arriving Somewhere) https://www.youtube.com/watch?v=CU8_ojgyXzc

Rush – YYZ (Rush - YYZ Live (Rio)) https://www.youtube.com/watch?v=1eSlvoO3Vw8


Article Metrics

Abstract view : 162 times
PDF - 131 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


___________________________________________________________
IDEA: Jurnal Ilmiah Seni Pertunjukan
ISSN 1411-6472
Published by Institut Seni Indonesia Yogyakarta
Website: https://journal.isi.ac.id/index.php/IDEA