Hanbok Modern Sebagai Ide Penciptaan Busana Pesta

Christiana Putri Iriani 1011526022

Abstract


Karya Tugas Akhir ini terinspirasi oleh drama Korea, yaitu Hanbok Modern yang dituangkan dalam busana pesta sebagai media dalam berkarya. Hanbok sendiri pada dasarnya terdiri dari dua bagian atasan dan bawahan. Untuk hanbok wanita, terdiri dari dua bagian utama yakni chima dan cheogori. Cheogori adalah baju berbentuk seperti bolero gengan dua tali yang dikaitkan dibagian depan dan chima adalah sebutan untuk rok panjang yang dilengkapi dengan underwear (pakaian dalam), rompi (poeja), jaket (magaja), dan pakaian pelapis luar (torumaji) yang dipakai setelah dalam hanbok. Hiasan kepala seperti kerudung misalnya a’yam atau chobawi dapat ditambahkan sebagai pelengkap. Saat memakai hanbok wanita Korea juga dilengkapi dengan binyeo (tusuk rambut) dan alas kaki. Metode pendekatan yang penulis gunakan adalah pendekatan estetis, ergonomis, akulturasi. Teknik perwujudan yang diterapkan dalam keseluruhan karya yaitu tie dye, batik, sulam tapis, yang merupakan pengembangan penulis terhadap teknik tapestri. Hasil yang dicapai dalam penciptaan karya ini yaitu delapan karya busana pesta yang dominan oleh warna cerah yang dihasilkan dengan pewarna naptol dan remasol. Selain itu menggunakan kain tenun lurik dan kain hujan gerimis. Teknik yang digunakan batik, tie dye dan sulam tapis diterapkan dalam berbagai bagian busana, seperti pada rompi sedangkan sulam tapis diaplikasikan sebagai sentuhan akhir yang menyempurnakan tampilan busana secara keseluruhan.

 

Kata kunci : Hanbok Modern, Busana Pesta, drama Korea


References


http://digilib.isi.ac.id/




DOI: https://doi.org/10.24821/srs.v0i0.1147

Article Metrics

Abstract view : 350 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.






UPT Perpustakaan ISI Yogyakarta

Jl. Parangtritis KM 6,5 Yogyakarta

email: lib@isi.ac.id website: http://lib.isi.ac.id