ESTETIKA GERAK TARI GREGET SAWUNGGALING

Ani Sujarwati, Trisakti Trisakti, Setyo Yanuartuti, Anik Juwariyah

Abstract


ABSTRAK

Tari tradisional Greget Sawunggaling yang berasal dari Kota Surabaya menyajikan gaya gerak khas pahlawan lokal, Sawunggaling. Penelitian ini bertujuan menganalisis keindahan gerak dalam tari ini dengan menggunakan teori estetika Djelantik yang terdiri atas tiga unsur pokok yaitu wiraga (bentuk gerakan), wiranga (irama), dan wirasa (ekspresi). Metode yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan mengumpulkan data lewat obeservasi langsung, wawancara mendalam, serta studi dokumentasi. Data tersebut kemudian diinterpretasikan untuk mengungkap makna simbolis dan filsafat di balik tiap gerak. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa Tari Greget Sawunggaling tak cuma menawarkan keindahan visual melainkan penuh dengan nilai-nilai budaya Jawa seperti keberanian, kehormatan, serta ketekunan. Gerakan dalam tari ini merefleksikan keselarasan antara teknik, irama, dan ekspresi yang berfungsi menyampaikan pesan moral dan budaya yang dalam. Bagaimana masing-masing elemen dalam tari, baik bentuk gerak maupun ungkapan penari, mengandung makna filosofis yang mewakili semangat perjuangan serta menjadi simbol identitas budaya Kota Surabaya. Penelitian ini memperkaya kajian estetika gerak tari serta memberi pemahaman yang lebih mendalam mengenai hubungan antara seni pertunjukan dengan nilai-nilai budaya masyarakat pendukungnya.

ABSTRACT

Greget Sawunggaling traditional dance originating from Surabaya City presents the distinctive movement style of the local hero, Sawunggaling. This study aims to analyze the beauty of movement in this dance using Djelantik's aesthetic theory which consists of three main elements, namely wiraga (form of movement), wiranga (rhythm), and wirasa (expression). The method used is descriptive qualitative by collecting data through direct observation, in-depth interviews, and documentation studies. The data is then interpreted to reveal the symbolic meaning and philosophy behind each movement. The results revealed that Greget Sawunggaling Dance not only offers visual beauty but is full of Javanese cultural values such as courage, honor, and perseverance. The movements in this dance reflect the harmony between technique, rhythm, and expression that serves to convey deep moral and cultural messages. How each element in the dance, both the form of movement and the expression of the dancer, contains philosophical meanings that represent the spirit of struggle and symbolize the cultural identity of the city of Surabaya. This research enriches the study of dance aesthetics and provides a deeper understanding of the relationship between performing arts and the cultural values of the supporting community..


Keywords


Estetika, Gerak Tari, Tari Greget Sawunggaling||Aesthetics, Dance Movement, Greget Sawunggaling Dance

Full Text:

PDF

References


Kepustakaan

Diagusty, H. F., Yanuartuti, S., & Rahayu, E.

W. (2022). "Tari Greget Sawunggaling

sebagai ikon kota Surabaya". Satwika :

Kajian Ilmu Budaya Dan Perubahan

Sosial,

(1),

https://doi.org/10.22219/satwika.v6i1.19

Djelantik. (2004). Estetika Sebuah Pengantar.

ISI Press Surakarta.

Indrasari, R. (2020). "Estetika Tari Srimpi

Rangga Janur Pada Masa Sri Sultan

Hamengku Buwono VIII Di Kraton

Yogyakarta". Joged, 16(2), 141–158.

https://doi.org/10.24821/joged.v16i2.467

Koentjaraningrat. (1990). Pengantar Ilmu

Antropologi. Rineka Cipta.

Miles, M. B., & Huberman, A. M. (1994).

Qualitative Data Analysis: An Expanded

Sourcebook. Sage Publication, Inc.

Moeleng, L. J. (2007). Metodologi Penelitian

Kualitatif. PT Remaja Rosdakarya.

Soedarsono, R. . (2002). Seni Pertunjukan

Indonesia di Era Globalisasi. Gadjah

Mada University Pres.

Syarifuddin, S., Supriyanto, S., & Lindita, T.

(2022). "Estetika Gerak Tari Siwar di

Kecamatan Tanjung Sakti Kabupaten

Lahat".

Joged,

(2),

–163.

https://doi.org/10.24821/joged.v20i2.820

Titisantoso, M. P., Indriyanto, & Utina, U. T.

(2020). "Estetika Gerak tari Dadi

Ronggeng Banyumasan". Imaji, 18 No

(1),

–71.

http://download.garuda.kemdikbud.go.id

/article.php?article=1692449&val=488&

title=ESTETIKA GERAK TARI DADI

RONGGENG BANYUMASAN




DOI: https://doi.org/10.24821/joged.v24i2.17921

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


View My Stats