ANALISIS PRODUCTS PLACEMENT SEBAGAI PENDUKUNG UNSUR NARATIF FILM “TRANSPORTER 3”

Hanifah Istiqomah, Siti Maemunah, Agnes Karina Pritha Atmani

Abstract


ABSTRAK

Film “Transporter 3” menarik untuk diteliti karena terdapat satu merek produk muncul secara menonjol dari awal sampai akhir cerita sebagai properti.  Kemunculan merek produk-produk dalam film mempunyai fungsi sebagai pendukung unsur naratif dari cerita, meskipun tidak semua. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kehadiran dan peran products placement dalam film dan juga menjabarkannya sebagai pendukung unsur naratif film. Metode penelitian menggunakan kualitatif dengan pendekatan deskriptif dengan fokus terhadap adegan yang menampilkan products placement. Pembahasan dalam penelitian ini adalah fungsi products placement sebagai pendukung unsur naratif film “Transporter 3”. Teknik pengambilan data dilakukan dengan cara dokumentasi dan observasi secara langsung pada karya film. Data penelitian diolah dan dianalisis menggunakan teori-teori tentang products placement oleh Cristel Antonia Russel, Rosemary Avery dan Rosellina Ferraro, serta tentang naratif film oleh Himawan Pratista dan David Broadwell. Bedasarkan hasil analisis kesimpulannya adalah products placement dalam film “Transporter3” muncul melalui 36 scene. Kemunculan products placement lebih banyak menggunakan dimensi visual dari pada dimensi auditory. Akibat adanya products placement dalam film “Transporter 3” sebagian besar dapat mendukung kehadiran unsur naratif seperti plot, tokoh, konflik dan latar. Kehadiran products placement dalam “Transporter 3” paling mendukung unsur konflik, kemudian tokoh dan plot serta paling akhir adalah latar.

Kata Kunci: Naratif, Product Placement, Produk

Full Text:

Hal 151-166

References


Avery, Rosemary J dan Rosellina Ferraro. “Verisimilitude or Advertising? Brand Appearances on Prime Time Television.” Journal of Consumer Affairs. 2000.

Biran, Misbach Yusa. Teknik Menulis Skenario Film Cerita. Jakarta: PT Dunia Pustaka Jaya. 2007.

Bordwell, David dan Thompson Kristin. Film art: an Introduction: University of Wisconsin. 2004.

Eko Santoso, Tata Artistik, Jakarta: Direktorat Pembinaan Sekolah Menengah Kejuruan. 2008.

Eriyanto. Analisis Naratif: Dasar-dasar dan Penerapannya dalam Analisis Teks Berita Media. Jakarta: Kencana. 2013.

Groote, David dalam Eko Santosa dkk. Seni Teater Jilid 1. Departemen Pendidikan Nasional, Jakarta. 2008.

Harymawan, RMA,, Dramaturgi, Bandung: CV Rosda. 1988.




DOI: https://doi.org/10.24821/sense.v2i2.5081

Article Metrics

Abstract view : 0 times
Hal 151-166 - 0 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2021 Sense : Journal of Film and Television Studies



View My Stats.


Creative Commons License
This work is licensed under a 
Creative Commons Attribution 4.0 International License.